PANTAI SADRANAN

Pantai Sadranan terletak di sebelah timur Pantai Krakal dan sebelah barat Pantai Ngandong,pantai ini termasuk di wilayah Desa Sidoharjo Kecamatan Tepus.Untuk menuju ke pantai ini dibutuhkan kurang lebih 2 jam perjalanan dari kota Wonosari.
Terhampar pasir putihnya yang lembut menyapa para wisatawan dengan ramah,ombak dan batu karang khas Pantai Laut Selatan sangat akrab terlihat dan terdengar ditelinga.Pemandangan pantai yang menjanjikan panorama mugah menggugah imaji untuk berkreasi dan mencari inspirasi di pantai ini.
Bagi turis asing maupun domestik tak sedikit yang menghabiskan liburan mereka di pantai ini bersama keluarga,hanya sekedar memenuhi jiwa petualang alam ataupun berlibur bersama keluarga dan orang-orang tersayang.
Maka tak ada ssalahnya anda mencoba menikmati pantai ini,terlihat kokoh Pulau Watu Lawang di tengah-tengah laut seakan menarik untuk diabadikan oleh Fotografer  ataupun hanya untuk sekedar mengabadikan moment-moment penuh kenangan bersama Pantai Sadranan dan sahabat-sahabat anda.
Air lautnya yang jernih sangat cocok bagi anda dan keluarga untuk bermain atau berenang di pantai ini, sembari menikmati pemandangan di sekeliling pantai. Tempat penginapan? Menu pemanja lidah?... janganlah kuatir,disini juga telah siap menyajikan menu-menu makanan khas laut dan juga telah siap tempat penginapan yang akan membuat nyaman waktu istirahat anda bersama keluarga.

Sekilas Video Pantai Sadranan Gunungkidul


PANTAI NGANDONG

      Pantai Ngandong berada di Desa Sidoharjo Kecamatan Tepus,tepatnya di sebelah selatanya Pantai Sundak. Pantai Ngandong dengan pesona alam yang memuakau, deretan kapal para nelayan berjajar di pinggir pantai. Ombaknya yang bersahabat selalu tersenyum menyapa para wisatawan yang datang,para nelayan yang berlalu lalang terlihat khas kehidupan sekitar pantai.


     Bagi anda penikmat alam laut dan punya hoby jeprat-jepret disinilah tempatnya. Terlihat megah tebing karang Pulau Watu Lawang,nampak kokoh dan anggun dari kejahuan. Untuk para wisatawan yang hanya sekedar mengabadikan moment terindah bersama keluarga dan orang-orang tersayang silahkan berpetualang dan menyusuri pantai Ngandong ini.


     Ikan-ikan nampak bertebaran di airnya yang jernih,memikat para pemancing mengayunkan umpanya. Memang benar begitulah, di Pantai Ngandong biasa digunakan untuk memancing baik dari penduduk setempat atau yang dari luar kota. Menu-menu istimewa khas laut siap menyajikan masakan-masakan yang memanjakan lidah anda Untuk tempat bermalam tak usah bingung, di pantai ini sudah tersedia penginapan dari mulai kelas ekonomi sampai dengan yang VIP.





Sekilas Video Pantai Ngandong Gunungkidul





PANTAI SUNDAK

Sundak merupakan sebuah sendang atau sumber air yang berada di pantai Sundak ini. Menurut mitos leluhur adalah berasal dari kata Asu (Anjing) dan Landak,atau disingkat sundak,cerita ini berawal pada dahulu kala seorang warga setempat melihat seekor anjing tengah mengejar buruanya yaitu Landak. Landak berlari kearah terowongan dan si anjing tadi mengejarnya,setelah si anjing keluar terlihat anjing basah kuyup terkena air. Warga setempat yang melihatnya tadi lalu masuk kedalam trowongan,setelah masuk ternyata dalam terowongan tadi terdapat sumber airnya,dan masih tetap berguna sampai sekarang di konsumsi oleh warga sekitar. Itulah sedikit cerita mengapa dinamakan Pantai Sundak.


Pantai Sundak menyuguhkan pemandangan yang tak kalah indahnya,bagi para wisatawan yang berkunjung di sini pasti akan merasakan aura pantai yang berbeda. Ombaknya cantik dengan hamparan pasir putihnya seakan akrab menyambut ramah pada para pengunjung,deretan batu karang khas pantai selatan terlihat di kanan kiri bibir pantai.


Selain pemandanganya yang mempesonakan,Pantai Sundak akan terasa sejuk karena disekeleling pantai dipenuhi pepohonan yang rimbun dan menghijau. Pedagang-pedagang kaki lima dengan gasebonya tertata rapi menyajikan menu-menu tradisional dan sea food. Diantara pepohonan yang rimbun disini juga tersedia 1 Panggung permanen yang sengaja dibuat untuk pertunjukan/hiburan kepada para wisatawan yang datang, dan 1 Aula yang sangat luas juga tersedia di Pantai Sundak ini.


Pantai Sundak tepatnya berada di Desa Sidoharjo Kecamatan Tepus Kabupaten Gunungkidul DIY,akses kesini dibutuhkan kurang lebih 1 jam perjalanan dari kota Wonosari. 


Sekilas Video Pantai Sundak Gunungkidul





SEMBODRO Cottages - SLILI

     SEMBODRO COTTAGES – PANTAI SLILI


A.    Rate Rp. 350.000/ Malam
Fasilitas : 2 Bed, AC, TV, Kamar Mandi Dalam
Kapasitas 4 Orang dewasa.

B.     Rate Rp. 300.000/ Malam
Fasilitas : 1 Bed, AC, TV, Kamar Mandi Dalam
Kapasitas 2 Orang dewasa.

C.     Rate Rp. 250.000/ Malam
Fasilitas : 1 Bed, Fan, TV, Kamar Mandi Dalam
Kapasitas 3 Orang dewasa.

Keterangan : Kelas A ada 2 Kamar, Kelas B ada 3 Kamar, Kelas C ada 1 Kamar.


Posisi 6 meter dari pasir Pantai Slili, Parkir deket penginapan, Kanan Kiri Warung Makan dan Warung Kelontong.

Untuk mengakses ke Pantai yang lain dari penginapan sangat mudah dan dekat, Ke Pantai Sadranan jalan kaki 8 menit, Pantai Ngandong dan Sundak naik kendaraan 5 menit, Ke Pantai Krakal jalan kaki 5 menit, Pantai Sarangan Naik kendaraan 3 Menit, Pantai Drini, Sepanjang, Kukup, Baron 20 Menit dengan kendaraan. Pantai Indrayanti, Somandeng, hanya 5 Menit pakai Kendaraan.

RESERVASI ONLINE
+6287738366177 (WA) - +6281328496177 (LINE) - PIN. 596DD18B - arisfals177@gmail.com
































MINI VILLA & LOSMEN PANDAWA

     Losmen Pandawa tepatnya berada di Pantai Krakal Tengah,menyajikan pemandangan yg indah namun tetap terjaga keprivasianya karena letaknya yang tak terlalu dekat dengan keramaian bibir pantai. Untuk kenyamanan dan keamanan sangat diutamakn di losmen ini,kami melayani Short Time dan Long Time. Fasilitas yang diberikan juga tak jauh dari kebutuhan sehari-hari. Fasilitasnya antara lain : Fan,Kamar mandi dalam,Lahan Parkir gratis,mini Villa, Gazebo dan Ruang pertemuan. Menu yang tak kalah menariknya adalah menu pantai seperti Ikan bakar,Cumi,Lobster,dll. hmmm....pasti anda tak akan kecewa menikmati nikmatnya masakan dan menghayati indahnya panorama alam Pantai Krakal.
Berminat menginap di sini?Atau masih bingung dan butuh pemandu ke Losmen Pandawa? Silahkan menghubungi kami di 0813 2849 6177 - 0877 3836 6177.

1. Bangunan Mini Villa & Losmen Pandawa




2. Ruang Kamar dan Daftar Tarif Losmen Pandawa

Kelas 1
Price Rp. 100.000
Fasilitas : 1 Tempat Tidur, Fan, Toilet dalam, Ruangan luas.



Kelas 2
Price Rp. 75.000
Fasilitas : 1 Tempat Tidur, Fan, Toilet Dalam, Ruang tak begitu luas.



3. Fasilitas Gasebo
Fasilitas Gasebo yang kami miliki letaknya tepat berada di bibir Pantai Krakal,yang siap memanjakan anda dan keluarga anda bersantai sembari menikmati keindahan Pantai Krakal.









PANTAI SIUNG

Pantai Siung tepatnya berada di Desa Purwodadi Kecamatan Tepus Kabupaten Gunungkidul,pemandangan alami khas pantai selatan masih terlihat jelas di tiap sudut pantai ini. Tampak kokoh batu karang menjorok ke tengah dan dengan ombaknya yg garang tapi mempesonakan mata yang melihatnya.
Akses menuju Pantai ini lumayan memakan waktu yang agak lama,kurang lebih 1,5 jam dari wonosari (ibukota Kab.Gunungkidul)namun tak akan membuat anda terasa lama karena ditiap perjalanan anda disuguhkan pemandangan perbukitan ciri khas kabupaten Gunungkidul.Yaitu melewati perbukitan yang masih rindang dan indah menghijau,pepohonan dikanan kiri jalan yang alami dan terasa segar udara menghantar anda dalam perjalanan menuju Pantai ini. 
  Tebing-tebing karang yang kokoh berdiri megah di sekitar pantai ini,sangat cocok dan menantang bagi para petualang adrenalin pecinta alam ataupun bagi yang hobi memanjat. Pantai Siung pernah digunakan sebagai ajang kejuaran Panjat Tebing Internasional.
 Bagi anda petualang kuliner...hmmmmms jangan ragu,karena disini tersedia berbagai macam menu laut dengan harga yang terjangkau,dan yang jelas cita rasanya membuat lidah anda tak melupakan pantai ini...hehehehe.
 Kecantikan saat senja datang tampak remang, menyuguhkan panorama alam yang memukau.Bagi anda para wisatawan yang mempunyai hobi berfotografi di sini sangatlah cocok,perpaduan ombak,batu karang dan pasir putih membuat moment-moment anda bagai punya nyawa.hehehehe... :).


Sekilas Video Pantai Siung Gunungkidul
/

Untuk anda yang masih bingung akses menuju Pantai Pok Tunggal atau perlu pemandu silahkan hubungi Aris Fals GK, kami siap mengantar dan menyiapkan tempat penginapan buat anda dan Keluarga. :) :)